Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
( RPP )
Sekolah : SMA
Mata Pelajaran : IPA Biologi
Kelas / Semester : XI IPA / Gasal
Alokasi Waktu : 6 X 45 menit ( 3 X pertemuan )
Standar Kompetensi : Memahami struktur dan fungsi sel sebagai unit terkecil kehidupan
Kompetensi Dasar : Membandingkan mekanisme transpor pada membran ( difusi, osmosis, transpor aktif, endositosis, dan eksositosis )
Indikator
1. Mendeskripsikan pengertian transpor pada membran yang berupa difusi.
2. Mendeskripsikan karakteristik atau ciri – ciri difusi.
3. Mendeskripsikan pengertian transpor pada membran yang berupa osmosis.
4. Mendeskripsikan ciri – ciri osmosis.
5. Melakukan percobaan mengenai difusi dan osmosis.
6. Membandingkan mekanisme transpor pada membran antara difusi dengan osmosis.
7. Menganalisis penerapan konsep transpor yang terjadi pada sel.
8. Membedakan antara mekanisme transpor aktif dengan transpor pasif.
9. Menjelaskan proses eksositosis dan endositosis beserta peranannya.
I. Tujuan Pembelajaran
Ø Pertemuan Pertama
1. Siswa mampu mendeskripsikan pengertian transpor pada membran yang berupa difusi.
2. Siswa mampu mendeskripsikan karakteristik atau ciri – ciri difusi.
3. Siswa mampu mendeskripsikan pengertian transpor pada membran yang berupa osmosis.
4. Siswa mampu mendeskripsikan ciri – ciri osmosis.
Ø Pertemuan Kedua
1. Siswa mampu melakukan percobaan mengenai difusi dan osmosis.
2. Siswa mampu membandingkan mekanisme transpor pada membran yaitu antara difusi dengan osmosis.
Ø Pertemuan Ketiga
1. Siswa mampu menganalisis penerapan konsep transpor yang terjadi pada sel.
2. Siswa mampu membedakan antara mekanisme transpor aktif dengan transpor pasif.
3. Siswa mampu menjelaskan proses eksositosis dan endositosis beserta peranannya.
II. Materi Ajar
Transport melalui membran sel
Membran sel atau membran plasma terletak disebelah luar sitoplasma, yang memisahkan sel yang “ hidup” dengan lingkungan sekitarnya yang “ tidak hidup”. Di dalam sitoplasma terdapat organel, semua oganel tesebut juga di selubungi oleh membran yang stukturnya sama dengan membran sel yaitu lemak (lipid), protein dan sedikit karbohidrat. Membran sel berfungsi sebagai batas antara organel-organel sel dibagian dalam dan cairan yang membasahi sel. Transpor melalui membran sel terbagi atas dua , yaitu transpor pasif dan transpor aktif.
- Transpor Pasif
Tanspor pasif adalah transpor ion, molekul, dan senyawa yang tidak memerlukan energi. Transpor ini berlangsung akibat adanya perbedaan konsentrasi antara zat atau larutan. Transpor mencakup difusi,difusi terbantu dan osmosis.
- Difusi
Difusi merupakan proses pergerakan acak partikel (atom, molekul) gas, cair dan larutan, baik melewati atau tidak melewati membran,dari konsentrasi tinggi ke konsentrasi yang rendah sehingga konsentrasinya menjadi sama atau mencapai kesetimbangan.
- Osmosis
Osmosis adalah perpindahan zat pelarut melalui membran selektif permeabel dari konsentrasi pelarut tinggi (hipotonik) menuju konsentrasi pelarut yang rendah (hipertonik). Arah osmosis hanya ditentukan oleh perbedaan konsentrasi zat terlarut total.
- Difusi dipermudah
Proses perpindahan ion,dan molekul melalui membran dengan bantuan protein transpor yang membentangi membran tersebut. Protein transpor memiliki beberapa kesamaan dengan enzim, akan tetapi protein transpor tidak dapat mengkatalis suatu reaksi kimia.
- Tranpor aktif
Tranpor aktif yaitu transpor yang membutuhkan energi untuk memindahkan molekul dari satu sisi membran ke dalam membran lainnya. Energi yang digunakan dalam sel adalah ATP (adenosin tri phosfat) yaitu energi tinggi hasil dari respirasi sel, selain itu transpor aktif juga memerlukan protein membran yaitu sebagai pembawa atau kendaraan untuk melewati membran. Transpor aktif dibedakan menjadi dua yaitu pompa ion dan kotranspor
Pompa ion adalah transpor ion melewati membran plasma yang melawan gradien konsentrasi. Semua sel memiliki perbedaan energi potensial listrik antara sitoplasma dan lingkungan sekitarnya ( potensial membran ).
Kotranspor adalah transpor suatu zat yang mengaktifkan transpor zat lain melewati membran plasma. Kotranspor melibatkan dua protein membran.
- Endositosis dan eksositosis
Ø Endositosis merupakan peristiwa pembentukan kantong membran sel saat suatu makro molekul ditransfer masuk ke dalam sel. Endositosis antara lain :
- Pinositosis
Tahapan proses pinositosis adalah sebagai berikut. Mula - mula zat pemicu menempel pada reseptor kusus membran sel. Kemudian terjadi lekukan (invaginasi) dari membran sel membentuk gelembung atau saluran pinositosik. Didalam sel, gelembung dapat pecah menjadi gelembung yang lebih kecil atau bergabung dengan gelembung yang besar.
- Fagositosis
Pada akhir abad 19, E. Metchnikkof mengemukakan proses fagositosis. Proses fagositosis sama dengan pinositosis akan tetapi proses fagositosis terjadi pada molekul pada benda padat yang berukuran relatif lebih besar. Fagositosis terjadi misalnya pada saat amoeba memengsa paramecium dengan cara menangkap menggunakan kaki semu ( Pseudopodium) kemudian mengurungya dalam vakuola.
Ø Eksositosis adalah kebalikan dari endositosis yaitu sel mensekresikan makro molekul dengan cara menggabungkan vesikula dengan membran plasma. Pada sel yang mengeluarkan protein dalam jumlah yang sangat besar protein mula-mula berkumpul di dalam sebuah kantong yang dilapisi oleh membran dalam kompleks golgi.
III. Metode Pembelajaran
- Ceramah variasi tanya
- Eksperimen
- Diskusi
IV. Langkah – langkah Kegiatan
v Pertemuan Pertama
A. Kegiatan Awal
1. Guru mengucapkan salam.
2. Guru menanyakan keadaan siswa.
3. Guru melakukan presensi kepada siswa.
4. Guru memberikan orientasi dan apersepsi “ Ibu memasak sayur yaitu sayur sup yang berisi wortel, sebelum garam dimasukkan ke dalam sayur, wortel berasa hambar kemudian setelah dimasukkan garam, wortel berasa asin. Mengapa wortel dapat berasa asin? Apa yang menyebabkan terjadinya perubahan rasa pada wortel tersebut?
5. Guru memberikan motivasi kepada siswa “ Dengan demikian kita akan mempelajari transportasi pada membran yaitu difusi dan osmosis “.
B. Kegiatan Inti
· Eksplorasi
1. Guru menjelaskan materi tentang difusi dan osmosis ( secara garis besarnya saja ) yaitu hanya menjelaskan tentang pengertian difusi dan osmosis dengan menggunakan metode ceramah variasi bertanya kepada siswa.
· Elaborasi
1. Siswa dibagi menjadi 4 kelompok.
2. Tiap kelompok diberi topik untuk didiskusikan dengan kelompoknya masing – masing.
- Kelompok 1 mendiskusikan tentang ciri – ciri difusi.
- Kelompok 2 mendiskusikan tentang ciri – ciri osmosis.
- Kelompok 3 mendiskusikan tentang perbedaan antara difusi dengan osmosis.
- Kelompok 4 mendiskusikan tentang persamaan antara difusi dengan osmosis.
· Konfirmasi
1. Perwakilan dari tiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi dari kelompoknya masing – masing.
2. Siswa dari kelompok lain diharapkan untuk menanggapi hasil presentasi dari kelompok yang maju.
3. Guru memberikan umpan balik baik berupa mengevaluasi hasil presentasi dari semua kelompok, memberikan penguatan terhadap presentasi atau diskusi yang telah dilakukan dan memberikan pertanyaan – pertanyaan kepada siswa baik tertulis maupun lisan.
C. Kegiatan Penutup
1. Guru bersama dengan siswa menyimpulkan pembelajaran yang telah berlangsung.
2. Guru menyampaikan rencana pembelajaran yang akan dilakukan pada pertemuan berikutnya.
3. Guru menentukan pembagian kelompok untuk praktikum nanti.
4. Guru membacakan bahan – bahan apa saja yang perlu dibawa oleh masing – masing kelompok..
5. Guru meminta siswa untuk membaca petunjuk praktikum mengenai mekanisme difusi dan osmosis di rumah.
6. Guru mengucapkan salam penutup.
v Pertemuan Kedua
A. Kegiatan Awal
1. Guru mengucapkan salam pembuka.
2. Guru menanyakan kabar siswa.
3. Guru mempresensi siswa.
4. Guru memberikan orientasi dengan menmberikan contoh dari transport membran misalnya manisan mangga, manisan salak, dan manisan dondong.
5. Guru memberikan apersepsi “ Berdasarkan contoh, apakah manisan – manisan tersebut juga merupakan transport membran? Beri alasannya! “
6. Guru memotivasi siswa “ Berdasarkan alasan yang telah kalian kemukakan, sekarang kita akan membuktikannya melalui praktikum “.
B. Kegiatan Inti
· Eksplorasi
1. Guru menjelaskan tentang pelaksanaan dan petunjuk praktikum mengenai difusi dan osmosis yang akan dilaksanakan.
· Elaborasi
1. Tiap kelompok melakukan praktikum mengenai difusi dan osmosis sesuai petunjuk praktikum yang ada.
2. Jika ada kesulitan, siswa bisa bertanya langsung kepada guru.
3. Tiap kelompok mencatat hasil praktikum pada lembar kerja.
· Konfirmasi
1. Guru meminta tiap perwakilan dari tiap kelompok untuk menuliskan hasil sementara praktikum yang telah dilakukan.
2. Guru meminta siswa yang lain untuk menanggapi hasil praktikum kelompok yang maju.
3. Guru bersama dengan siswa membahas hasil praktikum dari masing – masing kelompok.
4. Guru memberikan umpan balik kepada siswa baik melalui penguatan ataupun pertanyaan – pertanyaan ( lisan atau tertulis ).
C. Kegiatan Penutup
1. Guru bersama dengan siswa membuat simpulan terhadap kegiatan pembelajaran yang telah dilakukan.
2. Guru menyampaikan rencana pembelajaran yang akan dilaksanakan pada pertemuan berikutnya.
3. Guru memberikan penugasan kepada siswa yaitu mencari perbedaan antara transport pasif dengan transport pasif.
4. Guru mengucapkan salam penutup.
v Pertemuan Ketiga
A. Kegiatan Awal
1. Guru membuka kelas dengan mengucapkan salam.
2. Guru menanyakan keadaan siswa.
3. Guru melakukan presensi kepada siswa.
4. Guru memberikan orientasi dan apersepsi kepada siswa “ Ketika kalian memompa ban sepeda, apakah diperlukan energi dalam memompa? Jika energi dibutuhkan dalam memompa, kira – kira menurut kalian termasuk transport aktif atau pasifkah? “
5. Guru memotivasi siswa “ Oleh karena itu, pada pembelajaran kali ini kita akan mengulas tentang transport aktif dan transport pasif “.
B. Kegiatan Inti
· Eksplorasi
1. Guru menjelaskan pengertian transport pasif dan transport aktif beserta contohnya.
2. Guru menjelaskan kegiatan yang akan dilakukan kepada siswa.
· Elaborasi
1. Siswa dibagi menjadi 4 kelompok.
2. Tiap kelompok diberi topik yang harus didiskusikan.
- Kelompok 1 : Apakah difusi dengan pompa natrium memiliki kesamaan? Mengapa?
- Kelompok 2 : Apakah osmosis berbeda dengan pompa kalium? Mengapa?
- Kelompok 3 : Endositosis dan eksositosis merupakan contoh dari transport aktif. Carilah karakteristik dari masing – masing transport tersebut!
- Kelompok 4 : Pada endositosis, ada 2 macam transport yaitu fagositosis dan pinositosis. Buatlah perbedaan dan persamaan dari keduanya!
· Konfirmasi
1. Tiap perwakilan dari tiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi dari kelompoknya masing – masing.
2. Guru meminta siswa dari kelompok lain untuk menanggapi hasil presentasi dari kelompok yang maju.
3. Guru mengevaluasi hasil presentasi dan diskusi yang telah berlangsung.
4. Guru memberiakn umpan balik baik berupa penguatan atau bisa dengan memberikan pertanyaan – pertanyaan ( lisan maupun tertulis ).
C. Kegiatan Penutup
1. Guru beserta siswa menyimpulkan pembelajaran yang telah berlangsung.
2. Guru memberi penugasan kepada siswa yaitu mengerjakan latihan soal yang ada pada LKS.
3. Guru memberitahukan rencana pembelajaran yang akan dilakukan pada pertemuan berikutnya.
4. Guru mengucapkan salam penutup.
V. Sumber/Bahan Pembelajaran
Sumber/bahan pembelajaran berupa :
- Modul tentang transport oleh membran sel
- LKS
- Laboratorium: peralatan untuk kegiatan pengamatan osmosis dan difusi.
VI. Penilaian
Penilaian meliputi:
A. Sikap siswa saat proses pembelajaran (ranah afektif)
B. Hasil belajar, berupa:
- Laporan kerja praktikum (ranah psikomotor).
Mengetahui, Dilaksanakan, ............................
Kepala Sekolah Guru Biologi
(___________________) (___________________)
NIP. ................................ NIP. ................................
Tidak ada komentar:
Posting Komentar